
SEMINAR DARING MEMAHAMI POTENSI DIRI
Pandemi Covid-19 tidak menyurutkan niat SMA KATOLIK RICCI II untuk terus menjalin komunikasi dengan pihak orang tua dalam mendampingi peserta didik mengembangkan potensi yang dimiliki. Salah satu usaha yang dilakukan adalah mengadakan seminar daring yang dilaksanakan Jumat, 14 Agustus 2020.
Seminar daring dengan tema “Memahami Potensi Diri” ini dilaksanakan untuk membantu peserta didik kelas X dalam memahami potensi bawaan yang dimiliki. Seminar ini merupakan penjelasan atas Test Talenta Bawaan (Innate Talent Inventory) yang telah dilaksanakan sebelumnya. Tes ini didasarkan pada potensi bawaan peserta didik.
SMA KATOLIK RICCI II bekerja sama dengan Edutraco menyediakan Test Talenta Bawaan (Innate Talent Inventory) yang didasarkan pada potensi bawaan yang bersangkutan. Setiap orang memiliki bakat bawaan yang unik, dan test ini memotret bakat bawaan tersebut. Bila seseorang bekerja sesuai dengan potensi dirinya, maka dia akan bekerja secara maksimal.
Test Talenta Bawaan ini diikuti secara on line (melalui e-mail) dan diawasi langsung oleh Bp. Fidelis E. Waruwu, Lic., M.Sc, Ed sebagai founder dari Education Training and Consulting (Edutraco).
Laporan hasil disampaikan melalui file elektronik pdf.
Melalui Hasil Laporan, kita memperoleh informasi sebagai berikut:
- Kekuatan dan kelemahan yang dimiliki oleh seseorang
- Cara pengembangan diri
- Gaya belajar seseorang
- Perilaku dalam kondisi tertekan
- Kemungkinan yang menyebabkan tertekan
- Situasi yang sangat dia dinikmati
- Nilai-nilai pribadi
- Profile lengkap kepribadian peserta didik
- Karir (pekerjaan) yang cocok sesuai dengan bakat bawaannya
- Jurusan terbaik di Perguruan Tinggi yang sesuai dengan bakat bawaan
- Laporan Score IQ (WAIS full scale) dengan keterangan yang dibutuhkan
- Saran khusus untuk peserta didik
Hasil test ini juga dapat membantu dalam penyelenggaraan layanan konseling, khususnya laporan lengkap profile kepribadian bawaan yang bersangkutan. Serta digunakan sebagai salah satu komponen yang dipertimbangkan dalam menentukan peminatan peserta didik.
Tulisan Lainnya
CAMPUS VISIT
Kunjungan kampus (campus visit) merupakan salah satu kegiatan rutin yang menjadi bagian dari Pekan Pendidikan Ricci (PPR) yang diselenggarakan setiap tahun dan merupakan rangkaian pembi
PENGEMBANGAN KETERAMPILAN IT DAN EKSTRAKURIKULER DARING
Pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang berlangsung saat ini memberi tantangan tersendiri terhadap aktivitas peserta didik khususnya dalam memberi ruang bagi pengembangan minat peserta didik
PERAYAAN KEMERDEKAAN RI KE-75
Ada yang berbeda dari Perayaan HUT Kemerdekaan RI tahun ini. Di tengah pandemi Covid-19 kegiatan yang menyebabkan keramaian atau pengumpulan massa ditiadakan sebagai upaya mencega